Lomba Vokal Grup



A.      Prosedur Pelaksanaan
1.       Tiap sekolah mengirimkan maksimal 2 tim vocal grup bahasa Prancis yang terdiri dari 6 orang (siswa dan atau siswi)
2.      Menghadiri TM (Technical Meeting) pada H-1 (26 Oktober 2012) pukul 15.00 WIB di Gedung Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya, Malang.
3.       Peserta benar-benar merupakan siswa dari sekolah yang bersangkutan, dibuktikan dengan menunjukan kartu pelajar (fotokopi kartu pelajar dilampirkan di formulir pendaftaran) pada waktu pendaftaran atau paling lambat pada saat Technical Meeting lomba
4.       Official hanya diperbolehkan mendampingi peserta selama proses administrasi, pembukaan, dan saat tim tidak sedang bertanding
5.   Segala bentuk masalah pada proses administrasi sebuah tim akan dibicarakan dengan official tim yang bersangkutan
6.       Seluruh peserta diwajibkan untuk bersikap sportif saat bertanding, jika melanggar akan dikenakan sanksi
7.       Jalannya perlombaan akan dipimpin oleh seorang pembawa acara dan tim penilai terdiri dari 2 juri
8.       Official maupun peserta tidak mempunyai hak untuk mengganggu-gugat keputusan akhir dewan juri
9.   Peserta dalam satu tim hanya akan mengikuti lomba vocal grup bahasa Prancis saja. Jika diketahui juga mengikuti lomba yang lain maka otomatis tim akan mendapatkan sanksi diskualifikasi
10.      Pakaian yang digunakan selama lomba diwajibkan semenarik mugkin dan kompak
11.      Diperbolehkan membawa pendukung
12.   Segala sesuatu yang belum tercantum dalam aturan tertulis ini akan dibicarakan kemudian demi lancarnya perlombaan
13.    Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 150.000,- per tim

B.      Aturan Lomba
1.          Satu tim lomba vocal grup bahasa Prancis terdiri dari 6 orang (siswa dan atau siswi)
2.          Dalam satu tim terdiri dari 2 pemegang alat musik dan 4 penyanyi. Keyboard dan gitar sudah disediakan oleh panitia, namun diperbolehkan membawa alat musik sendiri selain yang disediakan oleh panitia.
3.          Peserta membawakan 2 buah lagu yang terdiri dari lagu wajib dan lagu pilihan.
4.          Lagu wajib :               
1. Mediæval Bæbes - L'Amour de Moi
http://dc198.4shared.com/img/695564687/e8577d4b/dlink__2Fdownload_2FABpWMUuF_3Ftsid_3D20120522-71248-617b41b0/preview.mp3

2. Joe Dassin - Aux Champs-Elyssés
http://beemp3.com/download.php?file=11016127&song=Aux+Champs+Elysees

3. Bruno Coulais - Vois sur Ton Chemin
http://oh-my-songs.com/musique/Les_Choristes_-_Vois_sur_ton_Chemin_by_alam.mp3
Lagu pilihan diserahkan pada tim atau bebas memilih lagu bahasa Prancis apa pun.
5.          Lagu boleh diaransemen bebas
6.          Dapat ditampilkan dalam bentuk:
Campuran                   : putra dan putri
          Sejenis                        : putra saja atau putri
7.          Setiap peserta diberikan kesempatan membawakan lagu dengan durasi penampilan maksimal 15 menit. (sudah termasuk cek sound)
8.          Setiap tim diizinkan membawa pendukung
9.          Penonton diharap tenang dan tidak dibenarkan bertepuk tangan selama peserta bernyanyi
10.      Penilaian sepenuhnya diserahkan pada juri. Hasil penilaian juri tidak dapat diganggu-gugat oleh peserta lain.

C.      Aspek Penilaian
1.          Teknik vokal
2.          Aransemen
3.          Harmonisasi
4.          Kostum
5.          Koreografi

D.      Teknis Perlombaan
1.     Peserta datang 45 menit sebelum lomba dimulai untuk melakukan registrasi ulang dan penjelasan kembali teknis lomba
2.          Peserta harus sesuai dengan identitas yang dicantumkan pada formulir pendaftaran
3.          Penilaian berada di tangan dewan juri. Keputusan juri bersifat mutlak
4.          Bagi seluruh tim yang bertanding tidak diperkenankan untuk meminta bantuan kepada official team dan/ atau audience, dan diwajibkan untuk bersikap sportif, jika tidak maka akan dikenakan pengurangan nilai
                5.      Supporter dan official yang berada di dalam ruangan pertandingan (audience) tidak diperbolehkan membuat               gaduh, jika tidak maka pengurangan nilai akan dikenakan pada tim wakil yang bertanding.

No comments:

Post a Comment